Jumat, 16 Agustus 2013

INDONESIA (BELUM) MERDEKA



Tepat hari ini, 17 Agustus, 68 tahun yang lalu salah satu sejarah yang sangat kita banggakan terjadi. setelah sekian lama negara kita tercinta ini dijajah oleh Belanda dan Jepang tapi kita masih bisa berdiri tegak dan tetap tegak sampai akhirnya Bung Karno memproklamirkan kemerdakaan negara kita INDONESIA.
Sudah 68 tahun sejak negara ini merdeka dan seharusnya kita bisa tumbuh sebagai salah satu negara yang bisa menguasai dunia karena sumber daya alam yang sangat banyak dan melimpah ruah.
Sudah 68 tahun sejak negara ini merdeka dan seharusnya negara ini bisa menjadi negara yang adil dan makmur yang bisa mensejaterahkan para rakyatnya sesuai dengan idaman para pahlawan dan para  founding father di negara ini.
Sudah 68 tahun sejak negara ini merdeka dan seharusnya pula negara ini besar karena kepintaran dan juga kecerdasan para orang-orang di negara ini.
Tapi nyatanya setelah 68 tahun sejak negara ini merdeka tidak ada satupun dari seluruh aspek yang kita bisa banggakan. Negara hancur karena korupsi, negara hancur karena rakyat yang masih bodoh, negara hancur karena keamanan rakyat yang tidak terjamin, negara hancur karena masih banyak hal-hal yang seharusnya bisa diselesaikan dalam masa waktu 68 tahun ini.
Kualitas pendidikan yang seharusnya dinomor satu kan tidak bisa berjalan dengan baik. Biaya pendidikan pasti selalu menjadi kendala utama dalam bidang ini, banyak anak-anak yang seharusnya mengenyam pendidikan di bangku sekolah, malah mereka sudah harus bekerja demi sesuap nasi. Dimana negara yang katanya mementingkan pendidikan?
Kulitas hidup rakyatnya pun seharusnya juga diperhatikan oleh negara ini, masih banyaknya tindak kriminalitas di negara ini menandakan bahwa negara ini belum makmur seperti yang dicita-citakan. Masih banyak saudara-saudara kita yang kelaparan, masih banyak saudara-saudara kita yang tidak memiliki rumah dan masih banyak saudara-saudara kita yang rela melakukan segala cara demi mendapatkan sesuap nasi. Dimana negara yang katanya melindungi orang miskin?
Yang paling menyedihkan adalah pemimpin negara ini yang sangat mementingkan perut mereka sendiri, korupsi dimana-mana, tindak suap-menyuap merajalela, yang salah bisa jadi benar dan yang benar bisa menjadi salah, betapa mirisnya kami rakyat biasa yang selalu melihat berita-berita itu terjadi di televisi dan dikoran-koran.
Dan juga sumber daya alam yang seharusnya dikuasai oleh negara ini -yang seharusnya digunakan untuk kepentingan rakyatnya- malah diberikan kepada orang asing, mereka bebas mengambil semua kekayaan negara ini. Betapa mirisnya melihat masyarakat papua yang seharusnya kaya karena sumber daya mineral dan emas mereka yang banyak malah berbanding terbalik dengan kenyataan yang terjadi sekarang, sungguh sangat disayangkan.
Kami sebagai masyarakat kecil hanya berharap bahwa semua cita-cita yang diingin para pahlawan dan pejuang kemerdekaan terlaksana, agar mereka semua tidak menyesal telah membela negara ini sampai titik darah penghabisan.
Kami anak muda di negara ini hanya berharap agar kami tidak melihat korupsi merajalela dan berharap negara ini bisa merdeka tidak hanya tubuhnya tapi merdeka secara keseluruhannya juga.
DIRGAHAYU INDONESIA YANG KE 68, SEMOGA NEGARA INI BISA MENJADI NEGARA YANG MERDEKA SEUTUHNYA.

           

Tidak ada komentar:

Posting Komentar